Advertisemen
SACHSENRING - Keberhasilan Marc Marquez menguasai klasemen sementara MotoGP mendapat perhatian dari Valentino Rossi. Menurut The Doctor, pencapaian tersebut tidak mudah dilakukan mengingat ada banyak pembalap kuat bermunculan dalam dua musim terakhir.
Peta persaingan pembalap MotoGP memang semakin sulit ditebak. Ada banyak pembalap baru yang berhasil memenangkan grand prix, namun Marc Marquez mampu tampil konsisten hingga mengamankan posisi puncak klasmen.
"Marc Marquez memimpin (klasemen) pada saat ini, karena dia mampu meminimalisir kesalahan. Dia hanya kehilangan sedikit poin di saat-saat tersulit," kata Rossi.
"Itu menunjukkan bahwa Marc merupakan pembalap yang sangat kuat. Ketika berhadapan dengan kesulitan, dia mampu mengelola masalah dengan baik," lanjutnya.
Sekadar informasi, Rossi saat ini berada di posisi keempat klasemen dengan 119 poin. Sementara Marquez di puncak klasemen dengan 129 angka.
Klasemen Pembalap
Pos | Pembalap | Tim | Poin |
1 | Marc Marquez | Repsol Honda | 129 |
2 | Maverick Vinales | Movistar Yamaha | 124 |
3 | Andrea Dovizioso | Ducati | 123 |
4 | Valentino Rossi | Movistar Yamaha | 119 |
Sumber : https://sports.sindonews.com/read/1220267/49/rossi-tanggapi-keberhasilan-marquez-dalam-memuncaki-klasemen-1499914439
Advertisemen